PEMBAHASAN LENGKAP SISTEM EKONOMI TRADISIONAL



PEMBAHASAN LENGKAP SISTEM EKONOMI TRADISIONAL Untuk Kali Ini Sarang Pendidikan Akan Mengulas mengenai KELEBIHAN DAN KEKURANGAN  SISTEM EKONOMI TRADISIONAL LENGKAP

Arti Definisi Pengertisn Sistem ekonomi tradisional yaitu merupakan sistem ekonomi yang masih klasik, primitif dan kuno. Sistem ini bahkan sudah jarang ditemui di hampir semua negara. Sistem ekonomi ini menjalankan kegiatan ekonomi secara bersama untuk mendapatkan kepentingan bersama. Jika dilihat sekilas, sistem ekonomi ini memang baik, namun jika dipelajari secara mendalam, sistem ekonomi ini tidak akan membuat masyarakat menjadi berkembang.

Dalam sistem ekonomi ini, pihak penyedia barang maupun jasa dan pihak pemakai atas barang dan jasa tersebut secara bersama sama memenuhi kebutuhan. Mereka saling menukar dangan cara seperti yang dilakukan oleh nenek moyang untuk dapat memenuhi kebutuhan hidup yang beragam. Memang sistem ini baik dilakukan, sebab tidak akan ada persaingan yang ketat dan saling menjatuhkan.

Sistem Ekonomi Tradisional

Namun, di sisi lain, pelaksanaan sistem ekonomi ini justru hanya akan membuat kondisi perekonomian masyarakat menjadi stagnan, begitu begitu saja, tidak akan mengalami perkembangan yang signifikan. Hal ini jelas tidak akan membuat masyarakat menjadi lebih sejahtera. Apalagi ditengah ketatnya kemajuan zaman yang menuntut kemampuan yang kuat untuk manusia tetap dapat bertahan.

Dalam sistem ekonomi tradisional pemerintah tidak begitu berperan dalam jalannya kegiatan perekonomian, bahkan pemerintah tidak memiliki hak untuk megatur jalannya aktivitas perekonomian yang berlangsung di dalam komunitas masyarakatnya. Pemerintah hanya bertugas memberikan perlindungan terhadap pelaku kegiatan ekonomi sekaligus menjaga ketertiban umum.
Kelebihan dan Kelemahan Sistem Ekonomi Tradisional

Dalam pelaksanaannya, sistem ekonomi ini tetap memiliki kelebihan dan juga kekurangan. Beberapa kelebihan dari sistem ekonomi ini adalah tidak ada persaingan yang tak sehat, tidak individualis, dan tidak ada beban yang terlalu berat yang harus dipikul oleh sekelompok masyarakat. Namun, sistem ekonomi ini juga memiliki beberapa kelemahan seperti produktivitas sangat rendah karena sistem ini hanya menggunakan teknologi yang masih sederhana, hal tersebut juga membuat mutu barang yang diproduksi juga rendah.

Ciri Ciri Sistem Ekonomi Tradisional

Ciri ciri sistem ekonomi tradisional adalah masih terikat dengan tradisi, masih menggunakan tanah sebagai satu satunya kegiatan produksi dan sumber kemakmuran, menggunakan sedikit modal, tidak mengenal pembagian kerja, jual beli masih menggunakan sistem barter, dan lain lain.

Demikianlah Ulasan Dari Sarang Pendidikan Seputar ARTI DAN CIRI-CIRI  SISTEM EKONOMI TRADISIONAL 
Terimakasih Anda telah membaca tentang
Judul: PEMBAHASAN LENGKAP SISTEM EKONOMI TRADISIONAL
Ditulis Oleh Sarang Pendidikan
Semoga informasi PEMBAHASAN LENGKAP SISTEM EKONOMI TRADISIONAL bisa memberikan manfaat bagi Anda.



Share this article :

Artikel Terkait:

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. BERITA DUNIA PENDIDIKAN - All Rights Reserved